
10 Review Top
Memiliki rumah dengan udara ruangan yang segar dan sejuk tentu akan membuat seluruh keluarga lebih betah dan nyaman tinggal di rumah. Bagi kita yang tinggal di negara tropis, memiliki alat penyejuk udara di rumah adalah hal yang wajib. Selain AC (air conditioner) dan kipas angin, saat ini air cooler semakin banyak digunakan untuk rumah tangga. Banyak yang memilih untuk membeli air cooler untuk menyejukkan ruangan di rumah karena harganya lebih ekonomis daripada AC, dan penggunaan listriknya pun lebih hemat, namun tetap dapat memberikan suhu udara yang lebih sejuk daripada kipas angin. Dibandingkan dengan AC, air cooler lebih mudah dipindah-pindahkan sesuai kebutuhan Anda, hingga sering disebut sebagai AC portable. Selain itu, air cooler tidak memerlukan pemasangan yang rumit dan permanen di rumah Anda.
Dengan semakin banyaknya jenis dan merk air cooler yang ditawarkan, Anda tentu harus lebih pintar dan bijak dalam memilih. Pastikan Anda membeli penyejuk udara yang tepat bagi kebutuhan rumah Anda serta memiliki kualitas yang baik. Simak rekomendasi 10 air cooler terbaik dari kami sebagai referensi Anda.
Dari sekian banyak merk air cooler terbaik, Midea Air Cooler AC100-A adalah yang menjadi pilihan favorit kami. Produk ini hadir dengan harga yang cukup terjangkau dan dengan fitur yang lengkap. Tak heran jika produk ini menjadi air cooler terbaik pilihan editor.
Air Cooler Midea tipe AC100-A memiliki fitur utama berupa kapasitas tangki yang cukup besar yaitu 6 liter. Dengan kapasitas ini, Anda tak perlu sering mengisi ulang air. Produk ini juga dilengkapi dengan remote control, dan memiliki fitur 60 degrees Internal Oscilation Wind sehingga udara sejuk menjadi lebih merata ke seluruh ruangan.
Produk ini juga dilengkapi dengan sistem purifikasi udara ganda dengan Fabre Cooling Curtain untuk menghasilkan udara sejuk dan sehat, dan sistem filter debu berdensitas tinggi untuk menghasilkan udara yang lebih bersih. Dengan back cover yang mudah dibuka, filter ganda ini mudah dibersihkan. Produk ini juga memiliki roda pada bagian bawahnya sehingga lebih mudah dipindahkan. Banyaknya air di dalam tangki dapat Anda lihat dengan mudah dengan adanya visible water tank line, sehingga Anda dapat lebih mudah mengetahui kapan harus mengisi air dan berapa banyak air yang diisi. Penyejuk udara ini juga lebih hemat listrik dengan daya hanya 55 watt, ruangan Anda pun akan sejuk seperti sedang menggunakan AC.
Pilihan eksklusif dari Midea hadir dengan kapasitas besar 10 liter. Midea Air Cooler AC120-16F adalah pilihan terbaik bagi Anda yang menginginkan air cooler dengan berbagai kelebihan dan dengan fitur lebih lengkap.
Midea Air Cooler AC120-16F memiliki desain yang elegan dan fitur yang beragam dengan kapasitas tangki air yang besar berukuran 10 liter. Produk ini memiliki 3 fungsi yaitu sebagai purifier atau penyaring udara, sebagai ionizer untuk menyegarkan udara, dan sebagai humidifier untuk menjaga kelembaban udara. Sebagai purifier, penyejuk udara ini dilengkapi dengan 3 filter yaitu carbon filter, pre-filter, dan HEPA filter.
Fungsi ionizernya mengubah udara ruangan menjadi ion negatif sehingga udara menjadi lebih sejuk dan segar. Fungsi humidifiernya dihasilkan dengan mekanisme evaporative air cooling yang menjaga kelembaban udara ruangan, sehingga rumah Anda bebas jamur dan tungau, serta menjaga kulit dari kekeringan.
Produk ini juga dilengkapi dengan ice crystal yang dapat ditambahkan untuk memberikan efek mendinginkan ruangan. Penggunaan produk air cooler ini juga lebih praktis dan mudah dengan adanya timer dan remote control. Daya listrik produk ini juga sangat hemat, hanya 55 watt saja. Penyejuk udara ini juga memiliki sistem yang akan mematikan pompa secara otomatis jika air dalam tangki habis.
Jika Anda baru akan mencoba produk air cooler atau sedang membutuhkan penyejuk udara yang hemat harga dan hemat ruang, kami merekomendasikan Midea Air Cooler AC100-18B yang mungkin cocok untuk Anda.
Midea Air Cooler AC100-18B hadir dengan desain yang simpel dan praktis, tidak boros tempat dan mudah dipindahkan dengan handle pada bagian belakang dan roda di bagian bawah. Penyejuk udara ini memiliki tangki yang cukup besar dengan kapasitas tangki 4.8 liter. Jadi, Anda tak perlu mengisi air terlalu sering, dan tingkat air dalam tangki dapat dilihat dengan mudah dengan adanya visible water tank line.
Produk ini juga memiliki 3 fungsi, yaitu sebagai penyejuk udara atau kipas angin jika dinyalakan tanpa penambahan air, sebagai humidifier atau pengatur kelembaban udara dalam ruangan jika ditambahkan air, dan sebagai pendingin ruangan jika ditambahkan ice crystal yang dapat digunakan berulang kali. Tombol pada bagian atas air cooler sangat mudah dioperasikan dan memiliki fungsi timer. Daya listrik produk ini lebih hemat dibandingkan tipe lainnya, yaitu 50 watt.
Ini dia merk air cooler yang kami pilih sebagai AC portable terbaik. Sharp PJ-A55TY hadir dengan desain minimalis yang akan mempercantik ruangan rumah Anda, sekaligus memberikan udara yang lebih sejuk dan sehat.
Air Cooler Sharp PJ-A55TY memiliki kapasitas tangki 5 liter yang cukup untuk penggunaan sehari-hari tanpa harus sering mengisi tangki. Produk ini hadir dengan 2 pilihan warna yaitu putih dan hitam, dengan desain yang simpel namun tetap stylish dengan panel LCD. Penggunaannya pun lebih mudah dengan adanya remote control.
Penyejuk udara ini memiliki teknologi Auto Swing Loofers yang akan mensirkulasikan udara dingin ke kanan-kiri atau secara horizontal, sehingga sirkulasi udara sejuk akan lebih merata ke seluruh ruangan. Produk ini juga dilengkapi dengan 4 unit ice pack yang dapat ditambahkan ke dalam tangki setelah didinginkan di dalam kulkas, untuk memberi efek udara yang lebih dingin di dalam ruangan.
Sharp PJ-A26MY adalah pilihan yang sangat tepat untuk Anda yang sedang mencari air cooler murah berkualitas. Produk air cooler ini memiliki harga yang sangat bersahabat, dan dengan kualitas merk Sharp yang telah terkenal bagus dan awet.
Air cooler Sharp PJ-A26MY adalah salah satu merk air cooler terbaik yang layak Anda pertimbangkan. Penyejuk udara ini hadir dengan desain yang simpel dan harga yang ekonomis, namun tetap memiliki fitur-fitur unggulan Sharp seperti teknologi swing loofer yang akan membuat sirkulasi udara dingin lebih merata di seluruh ruangan.
Air cooler ini juga dilengkapi dengan ice pack yang dapat digunakan untuk menghasilkan udara yang lebih dingin. Desainnya semakin stylish dengan LCD panel yang mudah dioperasikan. Kapasitas tangki air yang dimiliki penyejuk udara ini juga cukup besar, yaitu 6 liter. Konsumsi listriknya pun lebih hemat dengan daya hanya 65 watt.
Sharp Air Cooler PJ-A36TY adalah pilihan air cooler lain dari merk Sharp yang kami rekomendasikan. Produk air cooler ini memiliki berbagai fitur unggulan dan telah dilengkapi dengan remote control.
Sharp PJ-A36TY adalah salah satu produk rekomendasi bagi Anda yang sedang mencari air cooler yang bagus. Dengan fitur swing loofers andalan Sharp, hembusan angin sejuk yang dihasilkan air cooler ini akan lebih merata ke seluruh bagian ruangan. Produk ini juga hadir dengan 4 cooler ice pack yang dapat didinginkan dan ditambahkan ke dalam tangki air untuk menambah kesejukan udara yang dihasilkan.
Kapasitas tangki sebesar 6 liter tentunya akan lebih tahan lama digunakan, sehingga Anda tak perlu sering-sering mengisi ulang tangki airnya. Penggunaan air cooler ini juga lebih mudah dengan LCD panel berbahasa Indonesia. Penyejuk udara ini hadir dengan remote control sehingga pengoperasiannya lebih mudah dan praktis. Daya listrik sebesar 65 watt untuk konsumsi air cooler ini tentunya sangat bersahabat untuk penggunaan rumah tangga.
Merk alat elektronik yang satu ini kini semakin diminati. Air Cooler Sanken SAC-38 adalah salah satu produk rekomendasi kami yang patut Anda pertimbangkan.
Air Cooler Sanken SAC-38 memiliki beberapa fitur canggih yang bisa jadi pertimbangan Anda untuk memilih produk ini. Penyejuk udara ini memiliki 3 mode, yaitu sebagai kipas, humidifier, dan sebagai ionizer udara.
Fungsi sebagai kipas angin untuk menghasilkan udara yang normal natural didapatkan jika Anda menyalakannya tanpa menambahkan air pada tangki air. Fungsi humidifier untuk mengatur kelembaban udara didapatkan saat Anda menambahkan air dalam tangki air. Fungsi ionizernya dapat membersihkan udara dari kuman sehingga udara dalam ruangan menjadi lebih sehat.
Air cooler ini memiliki kapasitas tangki sebesar 6 liter, dan konsumsi daya listrik sebesar 69 watt. Produk ini juga dilengkapi dengan remote control.
Satu lagi rekomendasi air cooler yang bagus dari Midea. Air cooler Midea AC100-A+ hadir dengan desain yang lebih kompak dan stylish dengan kontrol layar LCD.
Bagi Anda yang mencari air cooler Midea dengan fitur yang lebih lengkap, coba lirik penyejuk udara yang satu ini. Air cooler Midea AC100-A+ sudah dilengkapi dengan fungsi ionizer untuk udara sejuk yang lebih sehat dan bebas bakteri. Pengoperasiannya jauh lebih mudah dengan panel LED dan dilengkapi dengan remote control yang dapat digunakan hingga jarak 6 meter.
Swing bagian depannya dapat bergerak horizontal sehingga udara dingin merata di ruangan dan cepat menghilangkan udara panas di ruangan. Swing depan ini juga dapat ditutup untuk mencegah debu masuk saat air cooler tidak digunakan. Penyejuk udara ini juga hadir dengan garansi resmi.
Ini dia salah satu merk air cooler terbaik dan sangat hemat listrik. Meskipun hadir dengan harga yang lebih mahal, air cooler Honeywell ES800 memiliki beberapa fitur unggulan dan sangat hemat listrik.
Air Cooler Honeywell ES800 memiliki konsumsi daya hanya 7.4 watt saja dan maksimal 36 watt pada kecepatan tinggi. Fitur hemat energi ini dihasilkan dari teknologi DC motor dan dengan charger adaptor. Penyejuk udara ini memiliki 4 pilihan kecepatan yang dapat diatur sesuai kebutuhan Anda.
Air cooler ini juga dilengkapi dengan sistem water level alarm yang akan otomatis mengingatkan Anda saat air akan habis. Kapasitas tangki air sebesar 7 liter tentunya lebih memudahkan Anda.
Warna putih dari Sekai Ac 0402 memberi kesan lebih menarik dan elegan.
Jika Anda memiliki pengalaman kesal saat menggunakan air cooler karena harus kerap memindahkan unit untuk mendapatkan udara dingin di tempat yang diinginkan, Anda harus coba Sekai Ac 0402 ini. Produk ini memiliki fitur swing bersudut Lebar sehingga sirkulasi udara dingin dapat merata ke seluruh ruangan. Udara yang dihasilkan pun dapat lebih dingin dengan adanya unit ice pack yang dapat Anda tambahkan ke dalam tangki air. Kapasitas tangki air sebesar 10 liter cukup tahan lama sehingga tak perlu sering diisi ulang.
Dengan daya listrik 100 watt, produk ini memiliki daya hembus angin sejuk yang lebih kuat. Produk ini dilengkapi dengan remote control untuk mempermudah penggunaannya. Ini merk air cooler yang bagus.
Air cooler merupakan alat elektronik yang digunakan untuk menyejukkan udara dalam ruangan dan meningkatkan kelembaban ruangan. Fungsi air cooler mirip dengan kipas angin, namun udara yang dihasilkan lebih sejuk karena ditambahkan air dan es.
Air cooler tidak mendinginkan ruangan. Berbeda dengan AC yang dapat diset hingga 17 derajat Celsius, air cooler hanya dapat menyejukkan udara. Suhu air cooler tidak dapat diatur dan efek dingin yang dihasilkan berasal dari air dan es batu yang ditambahkan, sementara efek dingin dari AC dihasilkan dari kompresor yang mirip dengan mekanisme kerja kulkas.
Air cooler memiliki efek meningkatkan kelembaban udara dengan proses penguapan air, sedangkan AC dapat menghilangkan kelembaban udara ruangan sehingga kerap membuat kulit terasa kering pada penggunaan yang lama.
Air cooler memiliki desain yang memungkinkan untuk dipindah atau dibawa dengan mudah. Sedangkan AC terpasang secara permanen di rumah. Memindahkan AC dapat dilakukan, namun hanya dengan tenaga ahli yang berpengalaman.
Konsumsi daya listrik air cooler jauh lebih hemat daripada AC. Satu unit air cooler hanya mengkonsumsi daya sekitar 35 hingga 95 watt saja, sementara 1 unit AC bisa memakan daya listrik dari 350 hingga 1000 watt.
Jadi, apa saja alasan Anda untuk memilih air cooler daripada AC atau kipas angin? Beberapa hal berikut ini menunjukkan kelebihan air cooler dibandingkan dengan penyejuk ruangan lainnya.
Seperti yang telah disebutkan di atas, air cooler jauh lebih hemat listrik, sehingga lebih bersahabat untuk penggunaan rumah tangga. Dengan memakai air cooler, pengeluaran biaya listrik rumah Anda akan semakin lebih murah dibandingkan jika Anda menggunakan AC.
Air cooler menyejukkan ruangan dengan menghembuskan uap air ke udara, sehingga udara lebih sejuk, dan tidak berefek buruk terhadap lingkungan. Sementara itu, AC menggunakan pendingin freon untuk mencapai efek dingin. Seperti yang kita ketahui, penggunaan freon dapat merusak lapisan ozon yang dapat berakibat buruk pada lingkungan.
Masalah harga memang selalu menjadi pertimbangan saat memilih elektronik, termasuk air cooler. Harga air cooler lebih terjangkau daripada AC. Dari review kami di atas, tentu Anda telah mengetahui harga air cooler merk apa yang paling terjangkau. Anda dapat memiliki air cooler dengan harga mulai dari ratusan ribu saja. Sedangkan AC harganya jutaan dan memerlukan biaya pemasangan.
Merawat air cooler dapat Anda lakukan sendiri di rumah, cukup dengan membersihkan unit dan tangki air secara berkala. Lebih praktis jika dibandingkan perawatan AC yang harus dilakukan oleh tenaga ahli dan Anda harus mengeluarkan biaya lagi untuk perawatannya.
Kami telah share dalam artikel ini 10 review air cooler untuk Anda, dan pilihan air cooler terbaik versi kami adalah Midea tipe AC100-A. Penyejuk udara ini dapat menjadi pilihan terbaik Anda juga, dengan harga yang terjangkau, dan memiliki fitur yang memadai. Kapasitas tangkinya cukup besar, hemat listrik, menghembuskan udara sejuk lebih merata, dan memiliki fungsi purifikasi udara sehingga udara dalam ruangan Anda lebih bersih dan sehat. Pemakaian daya juga lebih hemat, yaitu hanya 55 watt. Alat elektronik ini juga telah dilengkapi dengan remote control, handle, dan roda sehingga lebih mudah dibawa atau dipindahkan. Jadi, jangan ragu lagi untuk memilih air cooler yang paling bagus untuk rumah Anda.
Arthaloka Building, 16th Floor Kav.2
Jl. Jend. Sudirman, RT.10/RW.11
Karet Tengsin, Tanah abang
Kota Jakarta Pusat Jakarta 10220
Indonesia